Search

Kampanye di Malang, Jokowi Serukan Salam Satu Jiwa Arema - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) menyerukan 'Salam Satu Jiwa' saat kampanye terbuka menyapa para pendukungnya yang ada di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (25/3). 'Salam Satu Jiwa' merupakan judul lagu yang kerap dinyanyikan para pendukung Arema FC, klub sepak bola utama dari Malang.

"Apa kabar rek? Salam Satu Jiwa Arema. Salam Satu Jiwa Arema," seru Jokowi di depan pendukungnya yang telah berkumpul di GOR Ken Arok di Jalan Mayjen Sungkono, Kota Malang.

Sontak seruan Jokowi itu langsung disambut meriah oleh ribuan pendukung yang telah menunggunya sejak sore hari. "Sehat Pak Jokowi. Jokowi, Jokowi, Jokowi," teriak para pendukung.

Usai menyapa para 'arek Malang', calon presiden petahana itu langsung memberi puji-puji bagi para pendukungnya di Malang. Ia menyebut pendukung di Malang merupakan salah satu yang paling kompak dan militan.


"Inilah 'Singo Edan' yang selalu kompak dan militan. Inilah barometer di bidang seni, olahraga, kuliner, politik, semuanya ada di Malang Raya," lanjutnya.

Jokowi mengatakan kehebatan Malang bahkan menjadikan salah satu kota besar di Provinsi Jawa Timur ini menjadi kota prioritas kampanye. Jokowi berharap para pendukungnya di Malang mampu menggalang dukungan yang lebih besar agar bisa memenangkan dirinya di kontestasi politik bertajuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 pada 17 April 2019 mendatang.

Tak hanya meminta dukungan, ia juga tak lupa kembali meminta kesediaan para pendukungnya agar bisa menangkal informasi tidak benar alias hoaks yang kerap dialamatkan kepadanya. Misalnya, anti ulama, anti-Islam, dan lainnya.


"Hati-hati, kalau tidak, tiga minggu ini kita bisa tergerus karena hoaks dan informasi yang tidak benar. Kalau ada informasi tidak benar, hoaks, fitnah, berani tidak meluruskan? Kita takut tidak?" tanyanya.

"Tidak takut," jawab para pendukung.

Pada hari kedua kampanye terbuka, Jokowi tak hanya mengunjungi Malang, namun juga beberapa kota besar di Jawa Timur lainnya seperti Jember dan Banyuwangi.

Pada kampanye terbuka di Malang, Jokowi ditemani istrinya Iriana Jokowi, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir, Hasto Kristiyanto, Rosan Perkasa Roeslani, hingga Khofifah Indar Parawansa dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

[Gambas:Video CNN] (uli/ain)

Let's block ads! (Why?)

Jakarta, CNN Indonesia -- Calon Presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) menyerukan 'Salam Satu Jiwa' saat kampanye terbuka menyapa para pendukungnya yang ada di Kota Malang, Jawa Timur, Senin (25/3). 'Salam Satu Jiwa' merupakan judul lagu yang kerap dinyanyikan para pendukung Arema FC, klub sepak bola utama dari Malang.

"Apa kabar rek? Salam Satu Jiwa Arema. Salam Satu Jiwa Arema," seru Jokowi di depan pendukungnya yang telah berkumpul di GOR Ken Arok di Jalan Mayjen Sungkono, Kota Malang.

Sontak seruan Jokowi itu langsung disambut meriah oleh ribuan pendukung yang telah menunggunya sejak sore hari. "Sehat Pak Jokowi. Jokowi, Jokowi, Jokowi," teriak para pendukung.

Usai menyapa para 'arek Malang', calon presiden petahana itu langsung memberi puji-puji bagi para pendukungnya di Malang. Ia menyebut pendukung di Malang merupakan salah satu yang paling kompak dan militan.


"Inilah 'Singo Edan' yang selalu kompak dan militan. Inilah barometer di bidang seni, olahraga, kuliner, politik, semuanya ada di Malang Raya," lanjutnya.

Jokowi mengatakan kehebatan Malang bahkan menjadikan salah satu kota besar di Provinsi Jawa Timur ini menjadi kota prioritas kampanye. Jokowi berharap para pendukungnya di Malang mampu menggalang dukungan yang lebih besar agar bisa memenangkan dirinya di kontestasi politik bertajuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 pada 17 April 2019 mendatang.

Tak hanya meminta dukungan, ia juga tak lupa kembali meminta kesediaan para pendukungnya agar bisa menangkal informasi tidak benar alias hoaks yang kerap dialamatkan kepadanya. Misalnya, anti ulama, anti-Islam, dan lainnya.


"Hati-hati, kalau tidak, tiga minggu ini kita bisa tergerus karena hoaks dan informasi yang tidak benar. Kalau ada informasi tidak benar, hoaks, fitnah, berani tidak meluruskan? Kita takut tidak?" tanyanya.

"Tidak takut," jawab para pendukung.

Pada hari kedua kampanye terbuka, Jokowi tak hanya mengunjungi Malang, namun juga beberapa kota besar di Jawa Timur lainnya seperti Jember dan Banyuwangi.

Pada kampanye terbuka di Malang, Jokowi ditemani istrinya Iriana Jokowi, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir, Hasto Kristiyanto, Rosan Perkasa Roeslani, hingga Khofifah Indar Parawansa dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

[Gambas:Video CNN] (uli/ain)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kampanye di Malang, Jokowi Serukan Salam Satu Jiwa Arema - CNN Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.