Search

Peraih NUN Tertinggi Kota Malang sudah Daftar ke SMAN 3

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Para siswa pemilik NUN ( Nilai Ujian Nasional) tinggi sudah ke mendaftar di dalam PPDB (Pendaftaran Peserta Didik Baru) terutama di SMAN Kota Malang di hari pertama.

Senin (25/6/2018), terpantau di PPDB Jatim.net, pemilik tertinggi NUN Kota Malang, Hanif Fathurrohman, pemilik NUN 386.00 sudah mendaftar ke SMAN 3 dengan status RD (Rekomendasi Dalam).

RD adalah lulusan sekolah Kota Malang namun domisili luar Kota Malang. Hanif adalah alumnus SMP Unggulan Al Ya'lu Kota Malang. Sedang status DK (Dalam Kota) diisi pemilik NUN tinggi dari SMPN 3 Kota Malang, SMP Unggulan Al'Yalu dan MTs Negeri 1 Kota Malang. Itu data sementara peringkat yang terpantau sampai pukul 17.00 WIB.

Model pendaftaran masuk SMAN-SMKN lewat online memudahkan calon pendaftar membaca kondisi "pertempuran" di tiap sekolah. "Dengan basis online ini sebenarnya calon siswa sudah bisa membaca pergerakan nilai. Sehingga bisa memantau secara konprehensif peluang nilainya kemana," jelas Abdul Tedy, Kepala SMAN 9 Kota Malang kepada Suryamalang.com, Senin (25/6/2018).

Dengan sudah banyaknya pemilik NUN mendaftar, maka tidak ada alasan bagi lain untuk tidak segera mendaftar. "Sebab soal waktu juga ada poinnya. Misalkan ada pemilik nilai sama tapi keduluan lainnya, bisa terpilih yang duluan mendaftar," kata dia. Karena itu, sejak pagi sudah banyak yang mendaftarkan diri lewat web PPDB itu.

Data dilaman PPDB Jatim cukup lengkap akses datanya. Selain peringkat, juga ada sebaran nilai unas, zona, pagu dll. Untuk wilayah Kota Malang, jika masuk SMAN ada tiga zona wilayah dengan pembagian kecamatan. Zona 1 meliputi Kecamatan Blimbing, Klojen, Lowokwaru dan Sukun. Sedang lembaganya SMAN 4,5 dan 7.

Kemudian Zona 2 meliputi kecamatan Blimbing, Kedungkandang dan Lowokwaru. Meliputi SMAN 1, 8 dan 9.
Sedang Zona 3 meliputi Kecamatan Kedungkandang, Klojen dan Sukun dengan lembaga SMAN 2,3, 6 dan 10. Pagu reguler online dari 10 SMAN Kota Malang ada 2722 siswa. Terbanyak ada di SMAN 7 ada 334 siswa dan SMAN 6 ada 290 siswa.

Sedang David, Ketua panitia PPDB SMAN 10 Kota Malang menyatakan sejauh ini panitia belum mengetahui tambahan kuota untuk RD, terutama bagi siswa lingkar Kota Malang disetujui atau tidak oleh Dindik Jatim.

Usulan MKKS SMAN lewat Cabang Dindik Jatim wilayah Kota Malang dan Kota Batu, untuk SMAN 10 diusulkan bagi siswa lulusan SMP Kota Malang yang tinggal di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

"Kalau tahun lalu langsung ditambah ke sistem. Tapi sampai hari ini, panitia belum tahu apakah ada penambahan. Jadi ya tetap lima persen sesuai juknis," jelas David kepada Suryamalang.com ditemui di SMAN 10. Jika pagu reguler online SMAN 10 tinggal 280, jika lima persen hanya menerima 14 siswa.

Let's block ads! (Why?)

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Para siswa pemilik NUN ( Nilai Ujian Nasional) tinggi sudah ke mendaftar di dalam PPDB (Pendaftaran Peserta Didik Baru) terutama di SMAN Kota Malang di hari pertama.

Senin (25/6/2018), terpantau di PPDB Jatim.net, pemilik tertinggi NUN Kota Malang, Hanif Fathurrohman, pemilik NUN 386.00 sudah mendaftar ke SMAN 3 dengan status RD (Rekomendasi Dalam).

RD adalah lulusan sekolah Kota Malang namun domisili luar Kota Malang. Hanif adalah alumnus SMP Unggulan Al Ya'lu Kota Malang. Sedang status DK (Dalam Kota) diisi pemilik NUN tinggi dari SMPN 3 Kota Malang, SMP Unggulan Al'Yalu dan MTs Negeri 1 Kota Malang. Itu data sementara peringkat yang terpantau sampai pukul 17.00 WIB.

Model pendaftaran masuk SMAN-SMKN lewat online memudahkan calon pendaftar membaca kondisi "pertempuran" di tiap sekolah. "Dengan basis online ini sebenarnya calon siswa sudah bisa membaca pergerakan nilai. Sehingga bisa memantau secara konprehensif peluang nilainya kemana," jelas Abdul Tedy, Kepala SMAN 9 Kota Malang kepada Suryamalang.com, Senin (25/6/2018).

Dengan sudah banyaknya pemilik NUN mendaftar, maka tidak ada alasan bagi lain untuk tidak segera mendaftar. "Sebab soal waktu juga ada poinnya. Misalkan ada pemilik nilai sama tapi keduluan lainnya, bisa terpilih yang duluan mendaftar," kata dia. Karena itu, sejak pagi sudah banyak yang mendaftarkan diri lewat web PPDB itu.

Data dilaman PPDB Jatim cukup lengkap akses datanya. Selain peringkat, juga ada sebaran nilai unas, zona, pagu dll. Untuk wilayah Kota Malang, jika masuk SMAN ada tiga zona wilayah dengan pembagian kecamatan. Zona 1 meliputi Kecamatan Blimbing, Klojen, Lowokwaru dan Sukun. Sedang lembaganya SMAN 4,5 dan 7.

Kemudian Zona 2 meliputi kecamatan Blimbing, Kedungkandang dan Lowokwaru. Meliputi SMAN 1, 8 dan 9.
Sedang Zona 3 meliputi Kecamatan Kedungkandang, Klojen dan Sukun dengan lembaga SMAN 2,3, 6 dan 10. Pagu reguler online dari 10 SMAN Kota Malang ada 2722 siswa. Terbanyak ada di SMAN 7 ada 334 siswa dan SMAN 6 ada 290 siswa.

Sedang David, Ketua panitia PPDB SMAN 10 Kota Malang menyatakan sejauh ini panitia belum mengetahui tambahan kuota untuk RD, terutama bagi siswa lingkar Kota Malang disetujui atau tidak oleh Dindik Jatim.

Usulan MKKS SMAN lewat Cabang Dindik Jatim wilayah Kota Malang dan Kota Batu, untuk SMAN 10 diusulkan bagi siswa lulusan SMP Kota Malang yang tinggal di Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.

"Kalau tahun lalu langsung ditambah ke sistem. Tapi sampai hari ini, panitia belum tahu apakah ada penambahan. Jadi ya tetap lima persen sesuai juknis," jelas David kepada Suryamalang.com ditemui di SMAN 10. Jika pagu reguler online SMAN 10 tinggal 280, jika lima persen hanya menerima 14 siswa.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Peraih NUN Tertinggi Kota Malang sudah Daftar ke SMAN 3"

Post a Comment

Powered by Blogger.