Search

Tim Forpimda Kota Malang, Bareng-Bareng Turunkan Alat Kampanye

MALANG KOTA – Pilkada tinggal hitungan hari, gabungan tim pengamanan Forpimda lakukan patroli dan pemantauan pelepasan atau pembersihan APK (alat peraga kampanye) di semua TPS dan semua wilayah Kota Malang yang masih memasang atribut kampanye, Senin, (25/6).

AKBP Asfuri SIK MH, Kapolres Malang Kota menyampaikan patroli pengecekan APK ini dengan melakukan pelepasan atribut kampanye. “Beberapa kita temukan yang masih memasang spanduk APK langsung diturunkan,” ujarnya.

Menurut dia, tim gabungan Forpimda akan selalu memantau APK. “Apabila masih ditemukan APK, akan langsung diturunkan segera,” imbuhnya.

Patroli pengecekan APK tersebut memang sudah dijadwalkan di masa tenang kampanye yakni 24, 25, 26 Juni. 5 kecamatan di Kota Malang yang menjadi sasaran pengecekan yakni kecamatan Lowokwaru, Klojen, Belimbing, Kedungkandang, dan Sukun.

Dalam pelaksanaan patroli yang dilaksanakan sejak pagi tadi pukul 08.00 hingga sore ini turut diikuti oleh Kapolres Malang Kota, Dandim O833 Kota Malang, Ketua KPU Kota Malang. Ketua Panwaslu dan masih banyak lainnya.

Pewarta: Feni Yusnia
Penyunting: Kholid Amrullah
Fotografer: Feni Yusnia

Let's block ads! (Why?)

MALANG KOTA – Pilkada tinggal hitungan hari, gabungan tim pengamanan Forpimda lakukan patroli dan pemantauan pelepasan atau pembersihan APK (alat peraga kampanye) di semua TPS dan semua wilayah Kota Malang yang masih memasang atribut kampanye, Senin, (25/6).

AKBP Asfuri SIK MH, Kapolres Malang Kota menyampaikan patroli pengecekan APK ini dengan melakukan pelepasan atribut kampanye. “Beberapa kita temukan yang masih memasang spanduk APK langsung diturunkan,” ujarnya.

Menurut dia, tim gabungan Forpimda akan selalu memantau APK. “Apabila masih ditemukan APK, akan langsung diturunkan segera,” imbuhnya.

Patroli pengecekan APK tersebut memang sudah dijadwalkan di masa tenang kampanye yakni 24, 25, 26 Juni. 5 kecamatan di Kota Malang yang menjadi sasaran pengecekan yakni kecamatan Lowokwaru, Klojen, Belimbing, Kedungkandang, dan Sukun.

Dalam pelaksanaan patroli yang dilaksanakan sejak pagi tadi pukul 08.00 hingga sore ini turut diikuti oleh Kapolres Malang Kota, Dandim O833 Kota Malang, Ketua KPU Kota Malang. Ketua Panwaslu dan masih banyak lainnya.

Pewarta: Feni Yusnia
Penyunting: Kholid Amrullah
Fotografer: Feni Yusnia

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tim Forpimda Kota Malang, Bareng-Bareng Turunkan Alat Kampanye"

Post a Comment

Powered by Blogger.