Search

Begini Reaksi Kadishub Kota Malang Saat Anggotanya Tertangkap Polisi Karena Nyabu - Surya

SURYA.co.id | MALANG - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Kusnadi memberikan tanggapan terkait anggotanya yang tersangkut kasus narkoba.

Anggota Dishub yang ditangkap tersebut bernama Yono (31), bagian pengawas parkir Dishub Kota Malang yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Ia ditangkap Satreskoba Polres Malang Kota pada Kamis (10/1/2019).

Menanggapi hal itu, Kusnadi membenarkan bahwa dirinya telah dihubungi pihak kepolisian Polres Malang Kota bahwa ada anggotAnya yang telah ditangkap.

"Saya belum tahu bahwa dia pengguna atau pengedar. Tapi saya telah dihubungi pihak kepolisisan pada hari Jumat. Dia atas nama Yono," ucapnya saat ditemui Selasa (15/1/2019).

Lanjutnya, pada hari Jumat nanti, dirinya akan mengunjungi Polres Malang Kota untuk memastikan bahwa Yono yang dimaksud tersebut apakah benar anggota Staff dari Dishub.

Kata Kusnadi, ia hanya tahu dari bawahannya bahwa ada anggotanya yang ditangkap polisi terkait kasus narkoba.

"Saya tahu dari bawahan saya. Jika itu benar Yono anggota kami yang bekerja di bagian pengawas parkir, maka saya sepenuhnya akan menyerahkan ke pihak kepolisian," terangnya.

Kusnadi menambahkan bahwa dirinya telah menghimbau anggotanya jangan sampai ada yang menggunakan obat-obatan terlarang seperti Narkoba.

Nanti pihaknya akan berkordinasi terlebih dahulu dengan Pemerintah Kota Malang maupun Inspektorat untuk langkah selanjutnya.

"Kami belum menerima secara langsung surat dari Polres Malang Kota, terkait kasus ini. Tapi kami sudah memberikan informasi ke Pak Walikota bahwa ada anak buah saya saudara Yono yang sudah tertangkap oleh Polisi terkait masalah obat-obatan terlarang. Untuk itu sanksinya masih akan kordinasi lagi, apakah nantinya juga akan ada pendampingan atau bagaimana," tandasnya.

Oknum ASN Dishub Kota Malang Ditangkap Polisi Karena Nyabu

Let's block ads! (Why?)

SURYA.co.id | MALANG - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Kusnadi memberikan tanggapan terkait anggotanya yang tersangkut kasus narkoba.

Anggota Dishub yang ditangkap tersebut bernama Yono (31), bagian pengawas parkir Dishub Kota Malang yang merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Ia ditangkap Satreskoba Polres Malang Kota pada Kamis (10/1/2019).

Menanggapi hal itu, Kusnadi membenarkan bahwa dirinya telah dihubungi pihak kepolisian Polres Malang Kota bahwa ada anggotAnya yang telah ditangkap.

"Saya belum tahu bahwa dia pengguna atau pengedar. Tapi saya telah dihubungi pihak kepolisisan pada hari Jumat. Dia atas nama Yono," ucapnya saat ditemui Selasa (15/1/2019).

Lanjutnya, pada hari Jumat nanti, dirinya akan mengunjungi Polres Malang Kota untuk memastikan bahwa Yono yang dimaksud tersebut apakah benar anggota Staff dari Dishub.

Kata Kusnadi, ia hanya tahu dari bawahannya bahwa ada anggotanya yang ditangkap polisi terkait kasus narkoba.

"Saya tahu dari bawahan saya. Jika itu benar Yono anggota kami yang bekerja di bagian pengawas parkir, maka saya sepenuhnya akan menyerahkan ke pihak kepolisian," terangnya.

Kusnadi menambahkan bahwa dirinya telah menghimbau anggotanya jangan sampai ada yang menggunakan obat-obatan terlarang seperti Narkoba.

Nanti pihaknya akan berkordinasi terlebih dahulu dengan Pemerintah Kota Malang maupun Inspektorat untuk langkah selanjutnya.

"Kami belum menerima secara langsung surat dari Polres Malang Kota, terkait kasus ini. Tapi kami sudah memberikan informasi ke Pak Walikota bahwa ada anak buah saya saudara Yono yang sudah tertangkap oleh Polisi terkait masalah obat-obatan terlarang. Untuk itu sanksinya masih akan kordinasi lagi, apakah nantinya juga akan ada pendampingan atau bagaimana," tandasnya.

Oknum ASN Dishub Kota Malang Ditangkap Polisi Karena Nyabu

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Reaksi Kadishub Kota Malang Saat Anggotanya Tertangkap Polisi Karena Nyabu - Surya"

Post a Comment

Powered by Blogger.