MALANG – Kebakaran gudang pengolahan kayu di Desa Ketindan, Lawang, Kabupaten Malang dilalap si jago merah pada Sabtu, (5/1) sekitar pukul 11 malam.
“Diduga asal api berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan akibatnya menyebar lewat partikel kayu yang memang gampang tersundut api,” ujar Kepala Seksi Badan Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran (PPBK) Kabupaten Malang, Agus Suyanto.
Untungnya 2 unit PMK tanggap dan berhasil memadamkan api. “Petugas datang pukul 12 malam dan berhasil memadamkan api sekitar 4 pagi,” tambahnya.
Kerugian akibat kejadian ini ditaksir capai 150 juta rupiah.
Pada hari yang sama, kebakaran juga melanda gudang pengolahan plastik yang beralamat di Dusun Krajan, Desa Tegalwaru, Kecamatan Dau. Diduga, kebakaran disebabkan oleh percikan api sisa pembakaran sampah.
“Plastik kan cepat menyulut api juga dan cepat menyebar,” beber Agus.
Untungnya, masyarakat disekitar langsung tanggap dengan lapor kepada PMK. “Tiga unit mobil pemadam kebakaran langsung kami terjunkan, kemarin,”
Sebelumnya, warga sempat bahu membahu memadamkan api, namun di jago merah tak kunjung padam. “Berhasil kita padamkan sekitar 2 jam, untungnya api tidak sampai merembet ke pemukiman warga,” terang Agus.
Peristiwa ini sendiri nihil korban jiwa, tapi insiden ini membuat Suwarno, pemilik gudang ini merugi sebesar 50 juta rupiah.
Pewarta: Elfran Vido
Foto: PMK Kabupaten Malang
Penyunting : Fia
MALANG – Kebakaran gudang pengolahan kayu di Desa Ketindan, Lawang, Kabupaten Malang dilalap si jago merah pada Sabtu, (5/1) sekitar pukul 11 malam.
“Diduga asal api berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan akibatnya menyebar lewat partikel kayu yang memang gampang tersundut api,” ujar Kepala Seksi Badan Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran (PPBK) Kabupaten Malang, Agus Suyanto.
Untungnya 2 unit PMK tanggap dan berhasil memadamkan api. “Petugas datang pukul 12 malam dan berhasil memadamkan api sekitar 4 pagi,” tambahnya.
Kerugian akibat kejadian ini ditaksir capai 150 juta rupiah.
Pada hari yang sama, kebakaran juga melanda gudang pengolahan plastik yang beralamat di Dusun Krajan, Desa Tegalwaru, Kecamatan Dau. Diduga, kebakaran disebabkan oleh percikan api sisa pembakaran sampah.
“Plastik kan cepat menyulut api juga dan cepat menyebar,” beber Agus.
Untungnya, masyarakat disekitar langsung tanggap dengan lapor kepada PMK. “Tiga unit mobil pemadam kebakaran langsung kami terjunkan, kemarin,”
Sebelumnya, warga sempat bahu membahu memadamkan api, namun di jago merah tak kunjung padam. “Berhasil kita padamkan sekitar 2 jam, untungnya api tidak sampai merembet ke pemukiman warga,” terang Agus.
Peristiwa ini sendiri nihil korban jiwa, tapi insiden ini membuat Suwarno, pemilik gudang ini merugi sebesar 50 juta rupiah.
Pewarta: Elfran Vido
Foto: PMK Kabupaten Malang
Penyunting : Fia
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sehari, Dua Gudang Industri Dilahap Si Jago Merah - Jawa Pos Radar Malang"
Post a Comment