Search

Siswa SMA 3 Kota Malang Ikuti Ujian Nasional dengan Smartphone ...

MALANG - Semua pelajar SMA/MA mengikuti Ujian Nasional (UN) mulai 9 hingga 14 April 2018 serentak di seluruh Indonesia. Ujian ini dilakukan dengan dua cara yaitu berbasis komputer (UNBK) dan berbasis kertas pensil (UNKP).

Namun menariknya di salah satu sekolah di Kota Malang ujian nasional dilaksanakan menggunakan smartphone berbasis Android. Sebanyak 291 siswa-siswi kelas XII SMAN 3 Kota Malang melaksanakan ujian nasional menggunakan aplikasi Android That Quiz dengan sistem online.

BERITA TERKAIT +

Wakil Kepala Sekolah (Waka) Kurikulum SMAN 3 Kota Malang, Elly Hartatiek mengatakan, ujian ini dimulai dengan semua siswa- siswi menginstall aplikasi tersebut di ponsel masing-masing.

"Setelah itu siswa login dengan token masing-masing, soal-soal pun tercantum di aplikasi. Soal dibuat oleh guru SMAN 3 yang diupload ke aplikasi," ujarnya saat ditemui media, Senin (9/4/2018).

Ia menambahkan dalam menjawab soal ujian tersebut para siswa cukup melakukan klik pada tombol pilihan aplikasi. Lalu bagaimana dengan mereka yang tak punya smartphone? Pihak sekolah ternyata sudah menyediakan smartphone di laboratorium komputer.

"Yang tidak punya smartphone Android, kita siapkan ruangan ujian di lab komputer. Bisa mengerjakan dengan laptop,” lanjut Elly.

Pihaknya mengaku pelaksanaan ujian nasiona; berbasis Android ini bukanlah yang pertama. SMAN 3 Kota Malang sudah tiga tahun melakukan ujian nasional menggunakan smartphone berbasis Android.

Bahkan tak hanya UN saja, dalam kegiatan pembelajaran, ulangan harian, dan ulangan semester, sekolah juga sudah menerapkan IT melalui smartphone berbasis Android ini.

"Para guru pun lebih mudah mengawasi, hemat kertas, dan proses rekap nilai lebih cepat," pungkasnya.

Di Kota Malang sendiri, sebanyak 7.549 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Jumlah tersebut terdiri dari siswa putra sebanyak 3.302 orang dan siswi putri sebanyak 4.252 orang.

(sus)

Let's block ads! (Why?)

MALANG - Semua pelajar SMA/MA mengikuti Ujian Nasional (UN) mulai 9 hingga 14 April 2018 serentak di seluruh Indonesia. Ujian ini dilakukan dengan dua cara yaitu berbasis komputer (UNBK) dan berbasis kertas pensil (UNKP).

Namun menariknya di salah satu sekolah di Kota Malang ujian nasional dilaksanakan menggunakan smartphone berbasis Android. Sebanyak 291 siswa-siswi kelas XII SMAN 3 Kota Malang melaksanakan ujian nasional menggunakan aplikasi Android That Quiz dengan sistem online.

BERITA TERKAIT +

Wakil Kepala Sekolah (Waka) Kurikulum SMAN 3 Kota Malang, Elly Hartatiek mengatakan, ujian ini dimulai dengan semua siswa- siswi menginstall aplikasi tersebut di ponsel masing-masing.

"Setelah itu siswa login dengan token masing-masing, soal-soal pun tercantum di aplikasi. Soal dibuat oleh guru SMAN 3 yang diupload ke aplikasi," ujarnya saat ditemui media, Senin (9/4/2018).

Ia menambahkan dalam menjawab soal ujian tersebut para siswa cukup melakukan klik pada tombol pilihan aplikasi. Lalu bagaimana dengan mereka yang tak punya smartphone? Pihak sekolah ternyata sudah menyediakan smartphone di laboratorium komputer.

"Yang tidak punya smartphone Android, kita siapkan ruangan ujian di lab komputer. Bisa mengerjakan dengan laptop,” lanjut Elly.

Pihaknya mengaku pelaksanaan ujian nasiona; berbasis Android ini bukanlah yang pertama. SMAN 3 Kota Malang sudah tiga tahun melakukan ujian nasional menggunakan smartphone berbasis Android.

Bahkan tak hanya UN saja, dalam kegiatan pembelajaran, ulangan harian, dan ulangan semester, sekolah juga sudah menerapkan IT melalui smartphone berbasis Android ini.

"Para guru pun lebih mudah mengawasi, hemat kertas, dan proses rekap nilai lebih cepat," pungkasnya.

Di Kota Malang sendiri, sebanyak 7.549 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Jumlah tersebut terdiri dari siswa putra sebanyak 3.302 orang dan siswi putri sebanyak 4.252 orang.

(sus)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Siswa SMA 3 Kota Malang Ikuti Ujian Nasional dengan Smartphone ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.