Search

Pria di Malang Mengaku Bisa Mendatangkan Emas dari Alam Gaib ...

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Isman (59), warga Desa Dilem, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, mengaku bisa mendatangkan emas dari alam gaib

Namun pengakuannya itu semata-mata hanyalah akal-akalan untuk mengeruk uang dari orang lain. 

Akibatnya, oleh korbannya yang merasa dirugikan, Mistin (61), Isman pun dilaporkan ke polisi, Rabu (7/3/2018) lalu. 

Kini, Jumat (9/3/2018), Isman pun menjalani penahanan di Polsek Ngajum. 

Kapolsek Ngajum, AKP Imam Mustaji menjelaskan, kasus tersebut berawal dari kedatangan tersangka  ke rumah korban.

Kepada korban, Isman mengaku sebagai orang pintar (dukun) dan memberitahukan bahwa korban akan mendapat rezeki banyak berupa emas dari Pangeran.

Hanya saja, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi korban bila ingin mendapatkannya.

"Rupanya perkataan tersangka tersebut membuat korban tertarik sehingga bersedia memenuhi persyaratan yang diminta," kata Imam Mustaji, Jumat (9/3/2018).

Untuk tahap pertama, dikatakan Imam Mustaji, tersangka meminta korban membiayai pembelian minyak mistik seharga Rp 6 juta. Korbanpun memenuhi permintaan tersangka tersebut.

Permintaan uang persyaratan tersebut terus dilakukan tersangka kepada korban hingga total mencapai Rp 29 juta.

Let's block ads! (Why?)

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Isman (59), warga Desa Dilem, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, mengaku bisa mendatangkan emas dari alam gaib

Namun pengakuannya itu semata-mata hanyalah akal-akalan untuk mengeruk uang dari orang lain. 

Akibatnya, oleh korbannya yang merasa dirugikan, Mistin (61), Isman pun dilaporkan ke polisi, Rabu (7/3/2018) lalu. 

Kini, Jumat (9/3/2018), Isman pun menjalani penahanan di Polsek Ngajum. 

Kapolsek Ngajum, AKP Imam Mustaji menjelaskan, kasus tersebut berawal dari kedatangan tersangka  ke rumah korban.

Kepada korban, Isman mengaku sebagai orang pintar (dukun) dan memberitahukan bahwa korban akan mendapat rezeki banyak berupa emas dari Pangeran.

Hanya saja, ada sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi korban bila ingin mendapatkannya.

"Rupanya perkataan tersangka tersebut membuat korban tertarik sehingga bersedia memenuhi persyaratan yang diminta," kata Imam Mustaji, Jumat (9/3/2018).

Untuk tahap pertama, dikatakan Imam Mustaji, tersangka meminta korban membiayai pembelian minyak mistik seharga Rp 6 juta. Korbanpun memenuhi permintaan tersangka tersebut.

Permintaan uang persyaratan tersebut terus dilakukan tersangka kepada korban hingga total mencapai Rp 29 juta.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pria di Malang Mengaku Bisa Mendatangkan Emas dari Alam Gaib ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.