Search

Hari Pertama jadi Plt Bupati Malang, Ini yang Dilakukan Sanusi

Malang - Gubernur Jatim resmi melantik Wakil Bupati Sanusi sebagai Plt Bupati Malang. Hari pertama menjabat, Plt Wabup Sanusi langsung tancap gas. Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Malang dikumpulkan dan mengikuti kegiatan rutin Bina Desa.

"Ini saya perjalanan menuju lokasi bina desa yang hari ini dijadwalkan di Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo," ungkap Plt Bupati Malang Sanusi saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (17/10/2018).

Sanusi mengaku, pagi tadi dirinya telah menggelar koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk tetap menjalankan program kerja.

"Tadi saya kumpulkan OPD, agar semua program kegiatan tetap berjalan normal," ungkap Sanusi.
Bina Desa bakal dihadiri olehnya, merupakan agenda rutin Pemkab Malang setiap satu bulan sekali. Hari ini sudah dijadwalkan bina desa berada di Purwodadi, Donomulyo.

"Kalau bina desa memang agenda rutin, sekali dalam sebulan. Kegiatannya dua hari difokuskan pada desa yang dipilih yakni Purwodadi," bebernya.

Plt Bupati Malang ini tak memungkiri jika biasanya bina desa dipimpin langsung oleh Bupati Malang Rendra Kresna bersama dirinya, dengan melibatkan semua perangkat kerja.

"Iya memang biasanya Pak Rendra yang memimpin, tetapi saya juga bisa mewakili ketika beliau tengah memiliki agenda kerja luar kota," sebut politisi PKB ini.


Dia menjelaskan, program bina desa digagas oleh Bupati Rendra Kresna bertujuan untuk menjaring aspirasi masyarakat secara langsung. Segala persoalan akan dicarikan solusi secepatnya dengan hadirnya OPD dalam kegiatan tersebut.

"Bina desa sejak lama berjalan, untuk menjaring aspirasi masyarakat secara langsung. OPD juga ikut, untuk mempercepat penanganan," tandas mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang ini.

Ditambahkan Sanusi, pekan depan dirinya akan mengumpulkan OPD dan seluruh perangkat kerja, guna monitoring serapan alokasi anggaran yang diterima.

"Pekan depan evaluasi soal serapan anggaran. Memang bisa dikatakan belum maksimal serapannya," tambah Sanusi.

Seperti diketahui, mulai dari bupati hingga perangkat kerja di bawahnya bermalam di rumah penduduk untuk setiap kali menggelar bina desa selama dua hari tersebut.

Saksikan juga video 'Bupati Malang Rendra Kresna Ditahan KPK!':

[Gambas:Video 20detik]


(fat/fat)

Let's block ads! (Why?)

Malang - Gubernur Jatim resmi melantik Wakil Bupati Sanusi sebagai Plt Bupati Malang. Hari pertama menjabat, Plt Wabup Sanusi langsung tancap gas. Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Malang dikumpulkan dan mengikuti kegiatan rutin Bina Desa.

"Ini saya perjalanan menuju lokasi bina desa yang hari ini dijadwalkan di Desa Purwodadi, Kecamatan Donomulyo," ungkap Plt Bupati Malang Sanusi saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (17/10/2018).

Sanusi mengaku, pagi tadi dirinya telah menggelar koordinasi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk tetap menjalankan program kerja.

"Tadi saya kumpulkan OPD, agar semua program kegiatan tetap berjalan normal," ungkap Sanusi.
Bina Desa bakal dihadiri olehnya, merupakan agenda rutin Pemkab Malang setiap satu bulan sekali. Hari ini sudah dijadwalkan bina desa berada di Purwodadi, Donomulyo.

"Kalau bina desa memang agenda rutin, sekali dalam sebulan. Kegiatannya dua hari difokuskan pada desa yang dipilih yakni Purwodadi," bebernya.

Plt Bupati Malang ini tak memungkiri jika biasanya bina desa dipimpin langsung oleh Bupati Malang Rendra Kresna bersama dirinya, dengan melibatkan semua perangkat kerja.

"Iya memang biasanya Pak Rendra yang memimpin, tetapi saya juga bisa mewakili ketika beliau tengah memiliki agenda kerja luar kota," sebut politisi PKB ini.


Dia menjelaskan, program bina desa digagas oleh Bupati Rendra Kresna bertujuan untuk menjaring aspirasi masyarakat secara langsung. Segala persoalan akan dicarikan solusi secepatnya dengan hadirnya OPD dalam kegiatan tersebut.

"Bina desa sejak lama berjalan, untuk menjaring aspirasi masyarakat secara langsung. OPD juga ikut, untuk mempercepat penanganan," tandas mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Malang ini.

Ditambahkan Sanusi, pekan depan dirinya akan mengumpulkan OPD dan seluruh perangkat kerja, guna monitoring serapan alokasi anggaran yang diterima.

"Pekan depan evaluasi soal serapan anggaran. Memang bisa dikatakan belum maksimal serapannya," tambah Sanusi.

Seperti diketahui, mulai dari bupati hingga perangkat kerja di bawahnya bermalam di rumah penduduk untuk setiap kali menggelar bina desa selama dua hari tersebut.

Saksikan juga video 'Bupati Malang Rendra Kresna Ditahan KPK!':

[Gambas:Video 20detik]


(fat/fat)

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hari Pertama jadi Plt Bupati Malang, Ini yang Dilakukan Sanusi"

Post a Comment

Powered by Blogger.