Search

Kota Malang Masuk Nominasi Untuk Penghargaan Kementrian PUPR

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Sebuah prestasi ditorehkan oleh Pemerintah Kota Malang dalam ajang penghargaan yang diinisiasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Pekerjaan Rakyat (PUPR).

Kota Malang masuk dalam dua nominasi sekaligus yakni waste to energy dan inovasi teknologi.

Untuk bidang yang masuk dalam nominasi penghargaan di kota Malang adalah pengolahan sampah TPU Supit Urang untuk waste to energy dan PDAM Kota Malang untuk kategori inovasi teknologi.

Kedua bidang tersebut akan mendapat penilaian langsung dari tim juri Kementrian PUPR untuk nantinya diadu dengan nominasi dari daerah lain seluruh Indonesia.

Staf Ahli Bidang Usaha dan Peran Masyarakat Kementrian PUPR, Baby Setiawati Dipokusumo saat mengunjungi Balai Kota Malang mengatakan bahwa ada beberapa kriteria dalam penilaian.

Nantinya tim juri akan melihat langsung seperti apa program yang dinominasikan tersebut. Termasuk juga melihat dukungan dari pemerintah daerah terhadap perkembangan inovasi tersebut.

"Beberapa indikator yang dijadikan ukuran untuk penilaian adalah terkait nominasi penghargaan ini. Beberapa diantaranya adalah apakah program yang dilakukan sesuai regulasi yang berlaku. Termasuk juga seperti apa dukungan dari pemerintah daerah untuk berjalanya program tersebut," katanya di ruang sidang Balai Kota Malang, Kamis (18/10/2018).

Tak hanya itu saja, beberapa aspek lain seperti sistem pengelolaan, anggaran serta manfaat bagi masyarakat juga turut menjadi indikator penilaian. Nantinya kota-kota pemenang penghargaan tersebut akan dijadikan sebagai percontohan bagi daerah lain dalam membangun daerahnya.

"Untuk itu kami juga melihat manfaat dari program yang dijalankan itu apakah sudah bisa dirasakan masyarakat," tambahnya.

Lebih lanjut, Baby Setyawati menambahkan bahwa ada tiga kategori dari penghargaan tersebut. Pertama adalah kategori kerja sama pemerintah dan badan usaha (KTBU), waste to energy dan inovasi teknologi. Penghargaan tersebut tidak hanya berlaki untuk kota dan kabupaten. Tetapi untuk provinsi yang dinilai mampu mengembangkan program dari tiga kategori tersebut akan masuk nominasi penghargaan.

Let's block ads! (Why?)

SURYAMALANG.COM, KLOJEN - Sebuah prestasi ditorehkan oleh Pemerintah Kota Malang dalam ajang penghargaan yang diinisiasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Pekerjaan Rakyat (PUPR).

Kota Malang masuk dalam dua nominasi sekaligus yakni waste to energy dan inovasi teknologi.

Untuk bidang yang masuk dalam nominasi penghargaan di kota Malang adalah pengolahan sampah TPU Supit Urang untuk waste to energy dan PDAM Kota Malang untuk kategori inovasi teknologi.

Kedua bidang tersebut akan mendapat penilaian langsung dari tim juri Kementrian PUPR untuk nantinya diadu dengan nominasi dari daerah lain seluruh Indonesia.

Staf Ahli Bidang Usaha dan Peran Masyarakat Kementrian PUPR, Baby Setiawati Dipokusumo saat mengunjungi Balai Kota Malang mengatakan bahwa ada beberapa kriteria dalam penilaian.

Nantinya tim juri akan melihat langsung seperti apa program yang dinominasikan tersebut. Termasuk juga melihat dukungan dari pemerintah daerah terhadap perkembangan inovasi tersebut.

"Beberapa indikator yang dijadikan ukuran untuk penilaian adalah terkait nominasi penghargaan ini. Beberapa diantaranya adalah apakah program yang dilakukan sesuai regulasi yang berlaku. Termasuk juga seperti apa dukungan dari pemerintah daerah untuk berjalanya program tersebut," katanya di ruang sidang Balai Kota Malang, Kamis (18/10/2018).

Tak hanya itu saja, beberapa aspek lain seperti sistem pengelolaan, anggaran serta manfaat bagi masyarakat juga turut menjadi indikator penilaian. Nantinya kota-kota pemenang penghargaan tersebut akan dijadikan sebagai percontohan bagi daerah lain dalam membangun daerahnya.

"Untuk itu kami juga melihat manfaat dari program yang dijalankan itu apakah sudah bisa dirasakan masyarakat," tambahnya.

Lebih lanjut, Baby Setyawati menambahkan bahwa ada tiga kategori dari penghargaan tersebut. Pertama adalah kategori kerja sama pemerintah dan badan usaha (KTBU), waste to energy dan inovasi teknologi. Penghargaan tersebut tidak hanya berlaki untuk kota dan kabupaten. Tetapi untuk provinsi yang dinilai mampu mengembangkan program dari tiga kategori tersebut akan masuk nominasi penghargaan.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kota Malang Masuk Nominasi Untuk Penghargaan Kementrian PUPR"

Post a Comment

Powered by Blogger.