Search

BPBD Kabupaten Malang dan BMKG Minta Warga Jabung dan ...

SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Kabupaten Malang sudah sering diguyur hujan dalam beberapa waktu terakhir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Bambang Istiawan menjelaskan bencana datang tidak mengenal waktu.

Bambang berharap warga waspada, dan selalu tanggap, terutama warga yang tinggal di lereng gunung.

“Meskipun belum ada kejadian serius, saya mengimbau warga tetap waspada,” kata Bambang kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (11/11/2018).

Menurutnya, di antara pemicu bencana adalah intensitas hujan yang tinggi.

“Karena topografi tanah di Kabupaten Malang merupakan dataran tinggi, banyak titik rawan bencana.”

“Namun, kami imbau warga di sekitar Jabung dan Lawang selalu waspada,” tambah Bambang.

Sementara itu, Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Karangploso, Joko Budi Utomo mengatakan intensitas hujan di Kabupaten Malang cukup normal.

Namun, curah hujan di Lawang dan Jabung di atas normal.

Makanya warga patut waspada, karena dua kecamatan tersebut masuk kategori rawan longsor.

“Biasanya hujan yang mengguyur sebegitu dapat mengikis tanah dan mengakibatkan longsor,” kata Joko.

Let's block ads! (Why?)

SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Kabupaten Malang sudah sering diguyur hujan dalam beberapa waktu terakhir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Bambang Istiawan menjelaskan bencana datang tidak mengenal waktu.

Bambang berharap warga waspada, dan selalu tanggap, terutama warga yang tinggal di lereng gunung.

“Meskipun belum ada kejadian serius, saya mengimbau warga tetap waspada,” kata Bambang kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (11/11/2018).

Menurutnya, di antara pemicu bencana adalah intensitas hujan yang tinggi.

“Karena topografi tanah di Kabupaten Malang merupakan dataran tinggi, banyak titik rawan bencana.”

“Namun, kami imbau warga di sekitar Jabung dan Lawang selalu waspada,” tambah Bambang.

Sementara itu, Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Karangploso, Joko Budi Utomo mengatakan intensitas hujan di Kabupaten Malang cukup normal.

Namun, curah hujan di Lawang dan Jabung di atas normal.

Makanya warga patut waspada, karena dua kecamatan tersebut masuk kategori rawan longsor.

“Biasanya hujan yang mengguyur sebegitu dapat mengikis tanah dan mengakibatkan longsor,” kata Joko.

Let's block ads! (Why?)



Bagikan Berita Ini

0 Response to "BPBD Kabupaten Malang dan BMKG Minta Warga Jabung dan ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.